BERITA UTAMA
DAERAH
0
Meriah! HUT ke-54 Desa Sidomukti Dimeriahkan Wayang Kulit, Reog, dan Santunan Anak Yatim
LAMPUNG UTARA | Lampung.suarana.com – Pemerintah Desa Sidomukti menggelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 Desa Sidomukti secara meriah. Acara yang berlangsung penuh kehangatan ini melibatkan seluruh elemen masyarakat, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Perayaan dibuka secara resmi oleh Kepala Desa Sidomukti, Eko Yudianto, yang turut hadir dan menyapa warga dalam suasana yang penuh keakraban. Acara ini dimeriahkan dengan penampilan seni budaya tradisional seperti wayang kulit dan reog, yang menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat.
Ratusan peserta dari berbagai unsur masyarakat turut berpartisipasi, termasuk perwakilan RT/RW, kader Posyandu, PKK, kelompok tani, lembaga pendidikan, tokoh masyarakat, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta berbagai stakeholder lainnya.
“Alhamdulillah, acaranya berjalan lancar sesuai harapan. Semangat kebersamaan dan kekeluargaan sangat terasa,” ujar Kepala Desa Eko Yudianto kepada awak media (14/05/2025).
Dalam rangkaian kegiatan tersebut, Pemerintah Desa juga menunjukkan kepedulian sosial dengan menghadirkan 36 anak yatim piatu dan memberikan santunan kepada mereka. Tak hanya itu, layanan pengobatan gratis pun disediakan bagi masyarakat Sidomukti, bekerja sama dengan pihak Puskesmas setempat.
Perayaan HUT ke-54 Desa Sidomukti bukan sekadar seremonial, namun menjadi momentum memperkuat solidaritas dan silaturahmi antarwarga serta bentuk penghargaan terhadap nilai-nilai budaya dan kemanusiaan.(Ard)
Via
BERITA UTAMA